Google

Sabtu, 28 November 2009

100%KUTIPAN KATA-KATA MOTIVASI SUPERDAHSYAT

Deretan kata motivasi sudah banyak yang mampir dan menghiasi Bandar ini, isinya seputar langkah bijak yang harus dilakukan manusia. Kini Nur Cahyo ingin mengiur daya bangkit lewat buku karyanya, dengan suatu harapan agar orang tergetak niatnya guna mencapai tujuan yang sudah menjadi bagian hidupnya. Kata motivasi sering kita dengar, semua orang memahami, hanya motivasi yang mampu mendekatkan anganan menjadi kenyataan.
Data buku
JUDUL:100% Kutipan Kata Motivasi Superdahsyat
PENULIS: Nur Cahyo
PENERBIT: Pustaka Diantara. Jl. Kali Urang Km. 9.3 Yogyakarta
ISBN: 978-602-95870-0-5
CETAKAN : I - Nopember 2009
TEBAL : 126.
BAB-BAB YANG DIBAHAS:
Sound For Your Life
Spirit of Religi For Your Soul
Socials Sound For Soul
Sound For Yor Romantic Soul
Sound of Motivation
Kata-Kata Mutiara
The Way To success For Your Life, By Mario Teguh
Secret of The Life
SADAPAN RINGKAS:
[]
Orang yang berjiwa besar memilki dua hati; satu hati menangis dan yang satu lagi bersabar
(anonim)
[]
Krendahan hati disukai orang-orang terkenal. Namun orang yang bukan apa-apa sulit untuk rendah hati
(Paul Valery)
[]
Prestasi besar adalah hak yang pantas bagi orang yang punya harapan optimis
(J. Harold Wilkins)
[]
Semua orang menginginkan kesuksesan. Bagi saya kesuksesan hanya bisa diraih dengan kegagalan dan isntropeksi diri
[Soichiro Honda]
[]
Orang sukses mendapatkan keuntungan dari kesalahan yang dilakukan, lalu mencobanya seklai lagi
(Dale Carnegie)
[]
Orang yang menginginkan impiannya menjadi kenyataan, harus menjaga diri agar tidak tertidur
(Richard Wheeler)
[]
Bila Anda ingin bahagia, buatlah tujuan yang bisa mengendalikan pikiran, melepaskan tenaga serta mengilhami harapan Anda
(Adrew Carnegie)
[]
Kesalahan orang lain terletak pada mata kita, tetapi kesalahan kita sendiri terletak di punggung kita
(Ruchert)
[]
Semua yang riil bersifat rasional dan semua yang rasional bersifat riil
(Hegel)
[]
Cinta itu menyembuhkan, baik yang memberi atau yang menerimanya
(Karl Menninger)
[]
Kewajiban pertama dari cinta adalah mendengarkan
(Paul Tellich)
[]
Kisah cinta yang sesungguhnya tidak pernah berakhir
(Richard Bach)
[]

Tidak ada komentar: