J. Donald Walter, penulis buku ini menginspirasi, kemakmuran dijadikan bahan pencermatan. Buku ini sebenarnya ber-seri antara lain:
- Secrets of Leadership [Rahasia Kepemimpinan]
- Secrets of Success [Rahasia Kesuksesan]
- Secrets of Happiness [Rahasia Kebahagiaan]
- Secrets of Winning People [Rahasia Meyakinkan Orang Lain]
- Secrets of Inner Peace [Rahasia Kedamaian Jiwa]
- Secrets of Love [Rahasia Cinta]
- Secrets of Frtienship [Rahasia Persahabatan]
Detil Buku :
JUDUL : Secrets of Prosperity [Rahasia Kemakmuran]
PENULIS : J. Donal Walter
PENERBIT : Elex Media Komputindo Kelompom Gramedia Jakarata
ISBN : 979-20-3547-8
CETAKAN: 1993
HALAMAN : 40 Hlm
Buku ini dialihbahasakan oleh D.M.Yupinandari, bentuknya sebuah kata bijak yang ditulis berdasarkan tanggal dalam satu bulan kalender, atau sebanyak 31 kata-kata bijak. Menghormati hak intelektual penggagasnya, dan penerbit, blog ini akan memaparkan secara terbatas,
Hari ke-1:
Rahasia Kemakmuran, adalah kepuasan hati, dan bukan rekening bank
Hari ke-4:
Rahasia Kemakmuran. Adalah mensyukuri semua keabikan orang lain sebagai limpahan rahmat dalam diri Anda
Hari ke-8:
Rahasia Kemakmuran, adalah melihat kegagalan sebagai suatu koreksi dan bukan sebagai kemalangan
Hari ke-12:
Rahasia Kemakmuran, adalah tidak menyia-nyiakan energi untuk hal-hal yang remeh. Keran air yang bocor, setetes demi setets, akan membuang bergalon-galon air
Hari ke-16:
Rahasia Kemakmuran, adalah menyadari bahwa semua yang Anda milki menaruh kepercayaan kepada Anda. Jagalah semua itu dengan penuh tanggung jawab. Jika Anda menyalahgunakannya, kepercayaan itu akan beralih ke orang lain
Hari ke-20 :
Rahasia Kemakmuran, adalah berpikiran sehat: jangan bergantung pada keberuntungan, tetapi pada kenyataan yang anda hadapi, Hanya dengan langkah yang nyata Anda dapat mengubah- hal-hal yang mustahil menjadi kenyataan.
Hari ke -24 :
Rahasia Kemakmuran, adalah kesabaran untuk menyelaraskan tiondakan dengan kenyataan. Dalam setiap permenungan masa lalu, cobalah memahami apa yang telah Anda pelajari dalam hidup
Hari ke-28:
Rahasia Kemakmuran, adalah menggunakannya untuk kebaikan sesame, dan bukan menimbunnya untuk kepentingan pribadi, agar Anda mampu berkembang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar