Google

Senin, 23 Agustus 2010

INSTANT QOUTATIONS ON COMMUNICATION

Berkomunikasi itu tidak hanya bakat alam, namun bisa dikembangkan. Kini hadir buku yang berisi kutipan-kutipan (Instant Quotations) langsung dari pakar komunikasi, presentasi, dan public speaking, seperti Mark Twain, Henry Ford, Dale Carnegie, Larry King, Oprah Winfrey, Anthony Robbins, Tantowi Yahya, Becky Tumewu, Charles Bonar Sirait, James Gwee.dll
Hanya dengan satu buku ini, jaminan paham dan berlanjut bisa bebrbuat seakan dijaminkan penyususnya.. Dengan instant setiap pembaca akan memperoleh pembelajaran berharga dari kristalisasi pengetahuan dan sekaligus tip-tip praktus dalam komunikasi, presentasi, dan public speaking dari para ahlinya.
Nilia pulu-plus buku ini adalah kutipan dahsyat yang terkategorikan, sehingga mudah disantap dan enak dikecap.
Kategori yang dimaksud adalah:
  1. Komunikasi
  2. Mendengarkan [listening]
  3. Konflik
  4. Berbicara di depan umum (public speaking]
  5. Presentasi
  6. Percakapan
  7. Kepercayaan diri dan rasa takut.

Bandar merasa tertarik dari kategori “mendengarkan”, oleh karenanya kategori tersebut akan di sandarkan untuk labuh permanent.
Adapan kutipan-kutipan yang terkategori mendengar itu antara lain:
[]
Saya senang mendengarkan. Saya sudah belajar banyak dari mendengarkan dengan penuh perhatian. Kebanyakan orang tidak pernah mau mendengarkan
[Ernest Hemingway]
[]
Aturan berbincang-bincang saya adalah: Mendengarkan!
[Larry King]
[]
Sediakan telingamu untuk semua orang, tapi tak usah kau sediakan suaramu
[William Shakespeare]
[]
Anda tidak dapat sungguh-sungguh mendengarkan seorangpun sambil melakukan sesuatu hal yang lain pada saat yang sama
[M.Scott Peack]
[]
Mendengarkan dengan cermat dan menanggapi dengan baik adalah kesempurnaan tertinggi yang kita bisa dapatkan dalam seni bercakap-cakap.
[Francois De La Roccheefoucauld]
[]
Jika berbicara adalah perak, maka mendengarkan adalah emas
[Pepatah Turki]
[]
Ego yang paling besar mempunyai telinga yang kecil
[Robert Schuller]
[]
Satu-satunya orang yang mendengarkan setiap kata dari pidato Anda adalah Anda sendiri
[Tjantana Jusman]
[]
Salah satu cara terbaik untuk membujuk orang lain adalah melalui telinga Anda yang bersedia mendengarkan perkataan mereka
[Dean Rusk]
[]
Mendegrakan, bukan menirukan, boleh jadi merupakan suatu bentuk bujukan yang paling halus.
[Joyce Brothers]
[]
Jadilah seorang pendegar yang baik. Telinga Anda tidak pernah menyebabkan Anda masuk ke dalam kesulitan
[Frank Tyger]
[]
Adalah suatu keserakahan untuk melakukan semua pembicaraan tetapi tidak mau mendengar sama sekali
[Democritus]
[]
Yang menyebarkan menabur, yang mendengarkan menuai
[Pepatah Argentina]
[]
Sungguh-sungguh mendengarkan adalah ajaib bagi pendengar dan pembicara, kedua-duanya. Ketika seseorang menerima kita denga hati terbuka, tidak menghakimi, sungguh-sungguh tertarik untuk mendengarkan, maka roh kita berekspansi
[Sue Patton Tholle]
[]
Ketahuilah bagaimana untuk mendengar dan Anda akan mendapatkan manfaatnya bahkan dari mereka yang berbicara dengan buruk
[Plutarch]
[]
Segala sesuatu sudah dikatakan sebelumnya tetapi karena talk seorang pun mau mendengarkan, maka kita harus terus kembali dan memulai semuanya dari awal lagi
[Andre Gide]
[]
Ada orang-orang yang bukannya mendengarkan akan apa yang sedang dikatakan kepada mereka malahan sudah mendengarkan apa yang yang akan mereka katakan sendiri.
[Albert Guinon]
[]
Kebalikan dari berbicara bukanlah mendengarkan. Kebalikan berbicara adalah menunggu
[Fran Lebowitz]
[]
Tak seorang pun, mendengarkan sampai Anda buang angin
[Anonim]
[]
Dibutuhkan dua orang untuk mengatakan kebenaran, satu orang berbicara dan seorang lagi mendengar
[Henry David Thoreau]
[]
Semakin sedikit orang berpikir, semakin banyak mereka bicara
[Charles De Montesquieu]
[]
Telinga pemimpin harus memberikan suara-suara dari orang-orang yang dipimpinnya
[Woodrow Wilson]
[]
Data Buku

JUDUL: ISNTANT QUATATIONS
PENULIS: Tjantana Jusman & James Gwee
PENERBIT : PT Gramedia Psutaka Utama. Kompas Gramedia Building Blok I Lantai 4-5. Jl. Palmerah Barat 29-37 Jakarta 10270. http://www.gramedia.com/
[]

Tidak ada komentar: